Hari ini seorang wanita mendatangi suatu tempat untuk suatu keperluan. Kemudian setelah ia selesai dalam urusannya. Ia pun bergegas menuju tempat tujuan berikutnya. Saat layanan ojek online yang dipesannya datang, dilihatlah olehnya seorang bapak tua pengambil botol-botol minuman bekas yang berjalan beberapa langkah tepat di hadapannya. Sosok bapak tua itu terlihat agak kesulitan dalam berjalan dan menggerakan tangan kirinya.
Tanpa berpikir panjang, karena melihat ojek online yang sudah datang ia pun langsung memberikan selembar uang kertas kepada bapak tua tersebut. Karena terlihat bapak itu agak kesulitan untuk menerimanya, wanita itu berinisiatif untuk langsung memasukan uang tersebut ke saku baju bapak itu saja. Sambil tersenyum ia pun menganggukan kepala seraya berpamitan bergegas menuju ojek yang dipesannya.
Tampak bapak itu mengucap syukur dan mengangkat kedua tangannya setinggi wajahnya sambil mengucapkan kalimat-kalimat doa dari lisannya. Kemudian, saat wanita itu sudah menaiki motor beberapa meter ia pun menoleh ke belakang. Sangat terkejut ketika ia melihat bahwa bapak pengambil botol-botol bekas tersebut masih menengadahkan tangannya berdoa untuknya.
“Lama sekali bapak itu berdoa mengangkat tangannya. Doa yang dipanjatkan bukan untuk dirinya, tapi untuk orang lain. Dan aku menjadi orang yang didoakannya dengan tulus” Ucap wanita itu dalam hati.
Haru dan malu hati wanita itu rasanya. Ia seraya diingatkan bahwa selaku manusia kita harus saling mendoakan orang lain dengan tulus, berlama-lama dalam mendoakan orang lain. Bukan hanya memfokuskan berdoa untuk harapan dan keinginan dirinya saja.
Hari ini wanita itu mendapat pembelajaran yang sangat berarti. Kala ia sedang meminta kepada Allah untuk hajat dirinya, ia pun mengambil hikmah bahwa ia juga harus mendoakan orang lain selama dan sekhusyu mendoakan kebaikan untuk dirinya sendiri.
Terima kasih Pak hari ini wanita itu kembali diingatkan. Semoga menjadikan ia sebagai orang yang ikhlas dan mudah hatinya untuk mendoakan orang lain. Semoga Allah membantu dan meridhoinya. Semoga kejadian sederhana di siang hari tadi membekas dan membawa hikmah untuk dirinya. Dan semoga doa-doa baik yang dipanjatkan oleh sosok bapak tersebut diijabah oleh Allah Azza wa jalla tanpa sekat dan kembali kebaikan kepada bapak tersebut berkali lipat untuk dirinya.
Aamiin, Aamiin Yaa Allah..
Aamiin Yaa Rabbal ‘Aalamiin 🙏